Azis Hapidin
Install SSL Gratis di ServerPilot

Note: Post ini dibuat pada 2017 dan mungkin sudah tidak bisa digunakan lagi.

Bagi yang sering main-main di VPS, mungkin sudah tidak asing lagi dengan ServerPilot ini. Sebenarnya saya merupakan pemain baru dalam hal-hal seperti ini. Ceritanya beberapa minggu yang lalu, karena kebetulan sedang punya uang lebih, kebetulan juga sudah lama rasanya tidak ngulik hal-hal baru dan kebetulan juga hosting azishapidin.com ini sekitar 2/3 bulan lagi mau habis 😀 Jadi saya memutuskan untuk membeli sebuah VPS di VULTR, kenapa di VULTR? Karena ada yang $2.5 per bulan lumayan buat menghemat anggaran saya.

Setelah sukses membeli VPS, hal pertama yang saya lakukan adalah mengarahkan domain saya di Cloudflare ke IP vps. Selanjutnya adalah memilih Panel yang akan digunakan, sempat nyoba beberapa panel seperti RunCloud, ServerPilot dan Ajenti. Setelah dicoba semua akhirnya saya memutuskan untuk menggunakan ServerPilot saja.

Permasalahan baru pun ditemukan, yaitu pada SSL. Ternyata untuk versi Free tidak bisa memasang SSL lewat Panel ServerPilot-nya. kalau di webhosting yang biasa kan enak, tinggal klak-klik di cPanel nya saja langsung jadi https deh. Setelah nyoba cari-cari di forum dan artikel artikel, akhirnya saya menemukan ada beberapa cara agar website kita bisa menggunakan SSL di ServerPilot:

Upgrade ke Coach Plan

Pilihan pertama yaa kita upgrade plan. Tapi karena ini harus bayar dan artikel ini judulnya ‘Gratis’ jadi kita skip bagian ini 😀

Menggunakan Serverpilot Let’s Encrypt

Nah ini yang saya gunakan di website yang sedang Anda kunjungi. Let’s Encrypt ini merupakan organisasi non-profit dari Linux Foundation yang menyediakan SSL gratis untuk pemilik website. Hosting yang biasa memberikan SSL gratis ke website nya juga biasanya menggunakan Let’s Encrypt, yang membedakan Let’s Encrypt ini dengan SSL komersil lain adalah Let’s Encrypt tidak memberikan Warranty. Yah sebetulnya ada gembok warna ijo di URL aja udah cukup untuk website kecil sekelas azishapidin.com ini 😀

Disini agar tidak terlalu ribet, kita akan menggunakan generator ini. Sebelum membahas lebih jauh saya asumsikan dulu Anda mengerti perintah dasar Linux dan juga sudah membuat sebuah apps di ServerPilot. Pada contoh ini saya akan menggunakan site pakessl.azishapidin.com sebagai contoh.

Login via SSH, astikan Anda login sebagai root, kemudian jalankan command berikut:

cd /usr/local/bin && wget https://raw.githubusercontent.com/lesaff/serverpilot-letsencrypt/master/sple.sh

Setelah itu, jalankan juga perintah sudo chmod +x sple.sh agar sple.sh bisa di eksekusi (executable). Kemudian ketikan sple.sh di terminal Anda. Kita akan dimintai beberapa informasi tentang apps yang akan kita pasang SSL.

Kemudian kita akan diminta memasukan sebuah perintah ke cron untuk memperbarui SSL Certificate. Cukup copy dan masukan perintah tersebut lewat perintah crontab -e.

Jika semua berjalan lancar, maka seharusnya ketika saya akses https://pakessl.azishapidin.com/ sudah Secure ditandai dengan gembok warna hijau seperti ini.

Sampai disini kita sudah berhasil memasang HTTPS pada website kita, jika kita ingin melakukannya pada domain/apps lain kita cukup mengulangi perintah nomor 4 dan 5 saja. Cukup mudah bukan? Jika ada kesulitan atau ada cara lain yang lebih mudah silahkan curat coret di kolom komentar.

Sekian, terima kasih atas kunjungannya. Mohon maaf bila ada kesalahan.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh..